Pj.Gubernur Membuka Kegiatan Kualifikasi Pra PON Tahap II Cabang Olahraga Tinju

Avatar photo
Reporter : Librik Abineno
IMG 20231023 WA0012

Ketua pengurus Pusat Pertina, Mayor Jendral TNI (Purn) Komarudin Simanjuntak, S.I.P, M.Si. dalam sambutannya, Ia menekankan bahwa proses persiapan hingga pelaksanaan hari ini adalah menjunjung tinggi sportivitas, serta tujuan salah satunya dari Pra PON I hingga Pra PON II yaitu untuk menyiapkan dan memonitor bagaimana peta kekuatan atlet tinju yang ada di daerah, potensi atlet yang ada di daerah agar bisa mewakili daerahnya untuk berkompetensi pada PON 2024 juga untuk mendukung program KONI dan Kemenpora dalam melihat bakat – bakat untuk dapat berlaga bagi Indonesia.

“Sehingga bagi pengurus – pengurus yang ada di daerah jangan ada lagi yang berpikir sendiri-sendiri, jangan ada lagi pernah berpikir kelompok-kelompok tertentu, tetapi berpikir nasional, berkolaborasi dan berwawasan kebangsaan untuk menciptakan atlet – atlet yang berprestasi. Dan juga kepada wasit hakim supaya melaksanakan tugas dengan profesional. Saya tidak mau yang menang dikalahkan, yang kalah dimenangkan.” Ujar Kommarudin dengan tegas.

“Kita harus melihat pengalaman seperti event – event sebelumnya, semua pertandingannya fair sehingga kepada wasit hakim dapat memetik pelajaran yang baik dari sebelumnya. Harus lebih baik lagi pada event kali ini dan kedepannya, sehingga saya berharap bersainglah dengan baik, apapun yang sudah tertuang dalam aturan laksanakan dengan sesuai aturan.” Harap Komarudin.

Kegiatanpun dibuka ditandai dengan pemukulan gong sebanyak tiga kali oleh Pj. Gubernur NTT.

 

 

Baca Juga :   8 Orang Jalan Kaki Dari Papela Sampai Bo'a
Sumber: Biro Apim Prov NTT